Banten

Politik

Parlemen

Hukum

Ekbis

Peristiwa

Keamanan

Nasional

Olahraga

Dunia

Opini

Galeri

Gaya Hidup

Budaya

Pendidikan

Kesehatan

Calon Dewan

Info haji

Indeks

Tumpukan Sampah di Jalan Lintas Kramatwatu-Waringin Kurung Ganggu Pengguna Jalan

Laporan: Raja Media Network
Kamis, 25 April 2024 | 13:01 WIB
Tumpukan sampah di jalan lintas Kramatwatu-Waringin Kurung. (Foto: Iyan/RMB)
Tumpukan sampah di jalan lintas Kramatwatu-Waringin Kurung. (Foto: Iyan/RMB)

RMBANTEN.COM - Kabupaten Serang - Tumpukan sampah nampak berserakan di lintas Kramatwatu-Waringin Kurung, tepatnya di lingkungan Desa Lebakwana, Lebakpukusm Kabupaten Serang.

Pantauan redaksi, selain mengganggu pandangan mata, sampah yang menggunung menimbulkan bau tidak sedap yang menyengat.

Persoalan ini kemudian dikeluhkan warga sehingga pemerintah diminta turun tangan.

Dalam pantauan reporter Kantor Berita RMBanten.com, banyaknya sampah yang berserakan di jalan sangat mengganggu pemandangan masyarakat atau pengendara yang melintas.

Salah satu warrga yang tidak mau diseburkan namanya, mengatakan, meminta persoalan sampah lebih diperhatikan atau dikasih rambu peringatan untuk sadar kebersihan.

Bisa juga katanya, pemerintah lebih menggalakkan denda bagi orang yang membuang sampah di pinggir jalan atau menyediakan kotak sampah khusus buat sekitaran jalan tersebut.

"Saya minta pihak terkait untuk menertibkan siapa saja yang buang sampah sembarangan di jalan," ujarnya.rajamedia

Komentar: