Warta Banten

Pulitik Jero

Parlemen

Hukum

Ékobis

Peristiwa

Kaamanan

Nagara

Patandang

Mancanagara

Pamenteun

Galeri

Gaya Hirup

Kabudayaan

Pendidikan

Kaséhatan

Calon Dewan

Info haji

Indeks

Wamen UMKM: Sunan Drajat Buktikan Santri Bisa Jadi Motor Ekonomi Digital

Laporan: Iyan Sopian
Sabtu, 01 November 2025 | 09:09 WIB
Wamen UMKM  Helvi Y Moraza saat saat menghadiri Grand Launching Sundra SuperApp, Jumat (31/10). Aplikasi buatan PT Teknologi Sunan Drajat Lamongan. - Humas Kemen UMKM -
Wamen UMKM Helvi Y Moraza saat saat menghadiri Grand Launching Sundra SuperApp, Jumat (31/10). Aplikasi buatan PT Teknologi Sunan Drajat Lamongan. - Humas Kemen UMKM -

RMBANTEN.COM - Lamongan, UMKM – Pesantren tak lagi melulu soal kitab kuning. Wakil Menteri UMKM Helvi Y. Moraza menegaskan, Pondok Pesantren Sunan Drajat Lamongan adalah bukti nyata bahwa santri bisa jadi motor ekonomi digital. Bukan hanya mandiri—tapi juga tumbuh, ekspansif, dan berdaya saing.
 

Hal itu ia sampaikan saat menghadiri Grand Launching Sundra SuperApp, Jumat (31/10). Aplikasi buatan PT Teknologi Sunan Drajat Lamongan itu mengintegrasikan transaksi digital dan usaha wirausaha para santri.
 

“Pesantren Sunan Drajat mampu menciptakan perputaran usaha sekaligus transformasi digital yang menaikkelaskan UMKM,” ujar Helvi.
 

Bukan Cerita, Tapi Ekosistem Nyata
 

Sunan Drajat sudah punya pusat ekonomi sendiri: dari toserba hingga agen perjalanan umrah dan haji. Semuanya dikelola para santri.
 

Helvi menilai model ini adalah “proof of concept” bahwa pesantren bisa jadi lokomotif ekonomi umat yang berdiri di atas kemandirian dan kebersamaan.
 

“Kami mengapresiasi transformasi digital dengan tagline: Mudah, Murah, Insyaallah Berkah,” tegas Helvi.

Jadi Role Model Santripreneur Nasional
 

Kementerian UMKM akan menggandeng Ponpes Sunan Drajat sebagai pilot project Santripreneur.

Dukungan yang disiapkan:
– pembiayaan
– perluasan pasar
– pelatihan
– penguatan daya saing
 

“Santripreneur itu kesiagaan untuk semua umat,” kata Helvi.
 

Pemda Lamongan: Ini Inspirasi untuk Semua
 

Direktur Perekonomian Ponpes Sunan Drajat, Anas Al Hifni, menyatakan komitmen memperkuat kemandirian secara berkelanjutan melalui kolaborasi.
 

Wabup Lamongan Dirham Akbar Aksara menambahkan, peluncuran Sundra SuperApp adalah bukti pesantren bisa beradaptasi dengan zaman.
 

“Pondok Pesantren Sunan Drajat menunjukkan bahwa pesantren dapat berjalan seiring perkembangan teknologi,” ujarnya.rajamedia

Komentar: