Soliditas Operasi Ketupat Maung Mendapat Pujian Forkopimda

RMBANTEN.COM - Raja Media, Banten — Setelah gegap gempita arus mudik dan balik Lebaran, kini waktunya konsolidasi. Polda Banten bareng Forkopimda gelar Apel Konsolidasi Operasi Ketupat Maung 2025, Senin (14/4), di lapangan Polda Banten.
Barisan lengkap hadir: Kapolda Banten Irjen Pol Suyudi Ario Seto, Gubernur Banten Andra Soni, Danrem 064/MY Brigjen TNI Andrian Susanto, dan Kajati Banten Dr. Siswanto.
TNI-Polri Kompak, Rakyat Nyaman
Gubernur Andra Soni tampil sebagai jurkam (juru kampanye) soliditas, menyampaikan apresiasi setinggi langit.
“Terima kasih dan penghargaan setulusnya untuk TNI, Polri, Pemda, dan semua stakeholder yang bikin mudik-balik Lebaran tahun ini adem ayem, tertib, dan lancar,” ucap Andra, mantap.
Sementara, Kapolda Suyudi juga tak kalah semangat. Ia menegaskan Operasi Ketupat yang digelar 23 Maret–8 April 2025 berjalan klir tanpa gangguan menonjol.
“Semua terkendali. Merak yang biasanya rawan pun bisa kita kawal dengan maksimal. Soliditas antarlembaga benar-benar terasa,” katanya.
Danrem 064/MY Brigjen Andrian Susanto dan Kajati Siswanto ikut menambahkan pujian atas kerja bareng semua unsur. Harapannya, kolaborasi ini bisa terus dilanjut, bukan cuma pas Lebaran doang.
Meski operasi resmi ditutup, Kapolda mewanti-wanti agar seluruh unsur tetap sigap.
“KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) tetap jalan. Jangan lengah. Lebaran boleh selesai, tapi tugas pengamanan nggak boleh kendur,” pesan Irjen Suyudi.
Banten sukses amankan Lebaran. Tinggal jaga irama, jangan sampai lengah. Rakyat senang, aparat tenang.
Warta Banten 5 hari yang lalu

Hukum | 6 hari yang lalu
Mancanagara | 5 hari yang lalu
Warta Banten | 5 hari yang lalu
Warta Banten | 4 hari yang lalu
Gaya Hirup | 3 hari yang lalu
Hukum | 4 hari yang lalu
Mancanagara | 3 hari yang lalu
Warta Banten | 5 hari yang lalu
Nagara | 6 hari yang lalu