Warta Banten

Pulitik Jero

Parlemen

Hukum

Ékobis

Peristiwa

Kaamanan

Nagara

Patandang

Mancanagara

Pamenteun

Galeri

Gaya Hirup

Kabudayaan

Pendidikan

Kaséhatan

Calon Dewan

Info haji

Indeks

Realisasi Investasi Banten Tembus Rp91 Triliun, Andra Soni Tekankan Stabilitas!

Laporan: Iyan Sopian
Rabu, 05 November 2025 | 21:50 WIB
Gubernur Banten Andra Soni dalam Rapat Koordinasi Bersama Tim Terpadu Nasional Pengawasan Ormas di Pendopo Gubernur Banten, KP3B Curug, Rabu (5/11/2025). - Biro Adpimpro Banten -
Gubernur Banten Andra Soni dalam Rapat Koordinasi Bersama Tim Terpadu Nasional Pengawasan Ormas di Pendopo Gubernur Banten, KP3B Curug, Rabu (5/11/2025). - Biro Adpimpro Banten -

RMBANTEN.COM - Serang, Invsetasi – Gubernur Banten Andra Soni menegaskan seluruh elemen harus satu komitmen menjaga stabilitas wilayah agar iklim investasi tetap terjaga dan terus tumbuh. Hingga triwulan III tahun 2025, realisasi investasi di Banten sudah menyentuh Rp91 triliun atau 75 persen dari target Rp119 triliun.
 

Stabilitas = Kunci Masuknya Modal Baru
 

Andra menekankan, keamanan dan kepastian hukum merupakan prasyarat paling dasar bagi investor untuk menanamkan modal.
 

Pesan itu ia sampaikan saat membuka Rapat Koordinasi Bersama Tim Terpadu Nasional Pengawasan Ormas di Pendopo Gubernur Banten, KP3B Curug, Rabu (5/11/2025).

 

“Organisasi kemasyarakatan dan politik memiliki peran strategis dalam menjaga ketertiban, stabilitas, serta arah pembangunan bangsa,” kata Andra.
 

Ia menjelaskan, pembinaan dan pengawasan terhadap ormas bukan pendekatan satu pihak, tetapi kerja kolaboratif antara pemerintah, masyarakat, aparat, hingga lembaga intelijen agar tidak sporadis — namun terkoordinasi dan terarah.
 

Banten Punya Magnet Investasi
 

Secara geografis dan ekonomi, Banten punya nilai strategis: penyangga DKJ, pintu Jawa–Sumatra, SDA kuat, infrastruktur memadai.
 

Pemprov Banten, tegas Andra, terus menjaga kondusivitas dan stabilitas agar akselerasi pembangunan tidak terhambat.
 

Paparan Program Prioritas Pemprov Banten
 

Di forum itu Andra juga memaparkan program prioritas Pemprov Banten tahun berjalan, antara lain:

 

- Sekolah Gratis 65 ribu lebih peserta didik di 814 SMA/SMK/Skh

- 60 titik jalan desa lewat Program Bang Andra
- Operasional RSUD Uwes Qorny Cilograng (Lebak) & RSUD H. Muhammad Irsyad Djuwaeli (Pandeglang)

- Bantuan keuangan Rp100 juta untuk 1.238 desa

- 1.551 Koperasi Merah Putih diresmikan

- Implementasi Program Presiden Prabowo:

- MBG: 418 SPPG, 1,3 juta penerima manfaat

- Cek Kesehatan Gratis: 2,5 juta warga memanfaatkan

- Sekolah Rakyat: 3 unit beroperasi di Tangsel, Lebak, Serang


Kemendagri: Jaga Kekompakan untuk 12 Program Presiden
 

Dirjen Politik & PUM Kemendagri Bahtiar mengapresiasi capaian Banten serta meminta seluruh unsur Forkopimda hingga jajaran daerah tetap solid untuk mendukung agenda nasional.
 

Menurut Bahtiar, kerukunan dan kekompakan adalah fondasi pelaksanaan 12 program prioritas Presiden yang mencakup pangan, MBG, rumah rakyat, koperasi, sekolah unggul, rehabilitasi sekolah, layanan kesehatan, hingga penanganan sampah.
 

“Pertemuan hari ini untuk memastikan kerja-kerja menuju Indonesia Emas 2045,” katanya.
 

Rapat tersebut diikuti para kepala Kesbangpol se-Indonesia, perwakilan kabupaten/kota se-Banten, hingga pengurus parpol dan ormas di Banten.

 

Sumber: bantenprov.go.idrajamedia

Komentar: