Banten

Politik

Parlemen

Hukum

Ekbis

Peristiwa

Keamanan

Nasional

Olahraga

Dunia

Opini

Galeri

Gaya Hidup

Budaya

Pendidikan

Kesehatan

Calon Dewan

Info haji

Indeks

Sudah Direstui Prabowo! Andra Soni-Dimyati Natakusumah Bacalon Gubernur dan Wagub Banten

Laporan: Raja Media Network
Kamis, 27 Juni 2024 | 16:22 WIB
Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco memposting pasangam Andra Soni - Dimyati di Pilgub Banten. (Foto: Repro Ig Sufmi Dasco)
Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco memposting pasangam Andra Soni - Dimyati di Pilgub Banten. (Foto: Repro Ig Sufmi Dasco)

RMBANTEN.COM - Pilgub Banten - Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad memposting pasangan Andra Soni dengan Dimyati Natakusumah di akun istagram pribadinya sebagai bakal calon Gubernur dan Wakil Gubenur Provinsi Banten periode 2024 -2029.

Dalam postingannya Dasco -akrab disapa- menyebut  "2024 Banten Maju bersama Andra Soni dan Dimyati Natakusuma".

Postingan Andra-Dimyati sontak ramai dikomentari warganet yang penasaran apakah postingan orang nomor dua di Gerindra itu serius atau hanya candaan belaka.

Akun dhika1411 salah satunya menyampaikan:  "padahal pak prabowo tiap ketemu bu airin selalu sebut "Bu Gubernur" eh partainya malah gak dukung."

Akun Sufmi Dasco kemudian menjawab "@dhika1411 Pasangan andra soni & dimyati natakusumah direstui oleh pak prabowo setelah Golkar menyatakan akan berpasangan dengan pdip dibanten @golkar.indonesia @airinrachmidiany @airlanggahartarto_official," ujarnya.

Sementara akun alibe.14 menyampaikan "Lebih baik sama Bu Airin lebih solid KY nya dr segi suara."

Yang kembali dijawab akun Sufmi Dasco "@alibe.14 beliau lebih pilih untuk gandeng PDI P," ujarnya lagi.

Pilgub seru

Ketua DPP Pro Jurnalismedia Siber (PJS), Zaki Mubarok menyatakan jika benar terjadi pasangan Andra Soni - Dimyati Natakusmah maka akan menjadi perimbangan pertarungan Pilkada di Banten.

"Selama ini leading Airin diberbagai survei, karena belum ada pasangan lain yang serius dan saling melengkapi. Andra-Dimyati pasangan yang saling melengkapi satu wilayah Tangerang Raya dan satunya wilayah Selatan," ujar Zaki ketika diminta komentarnya, Kamis (27/6).

Untuk mesin politik sendiri, kedua pasangan ini tidak bisa diremehkan. Untuk Andra Soni di topang mesin politik Gerindra, dan Dimyati ditopang mesin PKS.

"Dua partai ini, mesinnya kalau kata gen z 'Menyala", ujar Zaki.

Zaki juga mengungkap tidak ketemunya pasangan Airin-Andra Soni, lebih karena irisan pemilih utamanya sama yaitu Tangerang Raya.

"Walau awalnya mungkin bersepakat, tapi dinamika lapangan dan survei menjadi acuannya," ujar Zaki.

Pengaruh trah Dimyati dari Pandeglang sampai Lebak, kata Zaki menjadi acuan tersendiri buat DPP Gerindra untuk menjatuhkan pilihannya ke Bupati Pandeglang dua periode itu.

"Kalau seperti ini Pilgub menjadi ramai, dan tidak dimonopoli bakal menang pasangan tertentu," demikian tutup Zaki.rajamedia

Komentar: