Stadion Mini Legok Hidup Lagi, Bupati Maesyal Gandeng Snack Video

RMBANTEN.COM - Raja Media, Tangerang — Stadion Mini Kecamatan Legok kini tampil baru! Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang resmi meresmikan revitalisasi stadion tersebut, Minggu (27/4/2025), lewat kolaborasi apik bareng platform Snack Video.
Dalam seremoni penuh semangat itu, Bupati Tangerang Moch. Maesyal Rasyid menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan swasta dalam mendongkrak tiga sektor utama: kesehatan, pendidikan, dan ekonomi kerakyatan.
“Anak-anak bisa belajar dengan baik kalau sehat. Dan masyarakat sehat bisa meningkatkan taraf hidupnya. Ini semua satu paket,” tegas Maesyal di depan para tamu undangan.
Bupati Maesyal juga tak lupa mengucapkan terima kasih atas komitmen sosial Snack Video yang ikut membiayai program revitalisasi ini. Ia berharap kolaborasi semacam ini tak berhenti di Legok, tapi bisa meluas ke seluruh kecamatan di Kabupaten Tangerang.
Stadion Mini Jadi Pusat Aktivitas Olahraga Anak Muda
Stadion Mini Legok bukan sekadar tempat sepak bola biasa. Lewat sentuhan baru ini, stadion disiapkan menjadi pusat kegiatan olahraga dan pembinaan prestasi, terutama untuk pembinaan bakat sepak bola usia dini.
“Saya harap revitalisasi ini jadi pilot project. Stadion mini sudah ada di 29 kecamatan. Tinggal kita hidupkan!” kata Maesyal membakar semangat warga.
Dukungan juga datang dari berbagai kementerian, mulai dari Kementerian Kesehatan, Kementerian Pendidikan, sampai Kementerian Ekonomi Kreatif.
Snack Video Gaspol Dukung Desa Sejahtera
Dari pihak Snack Video, Yugo Prabowo menjelaskan bahwa program ini merupakan bagian dari inisiatif "Desa Sejahtera Snack Video" yang akan roadshow ke berbagai desa di Pulau Jawa sampai akhir 2025.
“Kami percaya semua warga berhak atas akses setara ke kesehatan, pendidikan, dan olahraga,” ujar Yugo.
Tak hanya stadion, acara juga diisi dengan cek kesehatan gratis dan pertandingan sepak bola usia 8–12 tahun untuk membina generasi atlet muda. Semua digelar demi membangun sumber daya manusia sejak dini, dari desa untuk Indonesia.
Hukum | 3 hari yang lalu
Nagara | 2 hari yang lalu
Pulitik Jero | 5 hari yang lalu
Nagara | 5 hari yang lalu
Peristiwa | 4 hari yang lalu
Warta Banten | 4 hari yang lalu
Warta Banten | 3 hari yang lalu
Info haji | 2 hari yang lalu
Peristiwa | 4 hari yang lalu