Banten

Politik

Parlemen

Hukum

Ekbis

Peristiwa

Keamanan

Nasional

Olahraga

Dunia

Opini

Galeri

Gaya Hidup

Budaya

Pendidikan

Kesehatan

Calon Dewan

Info haji

Indeks

Pemkot Tangsel Terima Hibah Aset Tanah dan Bangunan Dari Pusdiklantas Polri

Laporan: Raja Media Network
Rabu, 01 Mei 2024 | 15:44 WIB
Walikota Tinsel Benyamin Davnie menerima hibah aset berupa tanah dan bangunan yang diserahkan Kapusdik Lantas Polri Kombes Pol Djoni Hendra, Selasa 30 April 2024. (Foto: Dok. Pusdik Lantas) Polri-
Walikota Tinsel Benyamin Davnie menerima hibah aset berupa tanah dan bangunan yang diserahkan Kapusdik Lantas Polri Kombes Pol Djoni Hendra, Selasa 30 April 2024. (Foto: Dok. Pusdik Lantas) Polri-

RMBANTEN.COM - Tangsel -  Pusat Pendidikan Lalu Lintas Kepolisian Republik Indonesia (Pusdiklantas Polri) menyerahkan hibah tanah dan bangunan kepada Pemkot Tangerang Selatan yang diterima langsung Walikota Tangerang Selatan Benyamin Davnie.

Penandatanganan serah terima aset itu dilakukan di Gedung Utama Pusdiklantas Polri, Paku Jaya, Serpong Utara, Selasa (30/4).

Nantinya, hibah akan dijadikan area pelebaran jalan raya yang berada di sekitar wilayah Pusdiklantas Polri, Serpong Utara.

Dalam kesempatan itu, Benyamin mengapresiasi Pusdiklat Polri yang telah bekerja sama dan memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan kota Tangerang Selatan melalui pemberian hibah tanah dan bangunan ini.

"Kami Pemkot Tangsel sangat apresiasi setinggi–tingginya terhadap institusi Polri, terutama khususnya Kepala Lemdiklat Polri dan Pusdiklat Polri yang telah memberikan hibah tanah dan bangunan. Ini merupakan bentuk kontribusi nyata untuk pembangunan Kota Tangsel yang lebih baik” ucap Benyamin dalam keterangannya dikutip Kantor Berita RMBanten.com, Rabu (1/5).

Dikatakan Benyamin, aset ini sangat bermanfaat bagi masyarakat kota Tangerang Selatan karena dapat digunakan untuk pelebaran akses jalan yang strategis.

Diharapkan hibah ini akan berdampak pada penanganan kemacetan yang kerap kali terjadi di wilayah tersebut.

"Tanah tersebut akan digunakan untuk pelebaran akses jalan yang sangat strategis bagi masyarakat Pondok Aren dan Graha Raya ketika menuju ke Serpong Utara. Ini juga membantu Pemerintah Kota dalam menangani salah satu titik kemacetan yang hingga saat ini masih menjadi masalah krusial perkotaan dan secara konsisten menjadi fokus Pemerintah kota untuk penanganannya,” pungkasnya.

Benyamin berharap, skema kerjasama, kolaborasi dan kontribusi yang dilakukan oleh Polri ini, dapat menjadi rujukan bagi instansi lain dalam berkontribusi untuk pembangunan kota Tangsel.

Sementara, Kapusdik Lantas Lemdiklat Polri Kombes Pol Djoni Hendra  berharap dengan dimulainya kerja sama ini akan memberikan manfaat untuk warga sekitar.

Sejauh ini, Pusdik Lantas Polri telah melakukan sejumlah kontribusi di wilayah sekitar salah satunya perbaikan drainase.

"Tidak terasa niat kita beberapa waktu lalu insya allah terkabul. Tahap pertama sudah kita lakukan  berupa renovasi atau pembuatan drainase di sekitar Pusdik Lantas Polri," ujarnya.
"Tahap kedua insyaallah karena proses lelang sudah terlaksana, di bulan Mei minggu pertama atau kedua ini sudah bisa berjalan pak wali kota. Mudah-mudahan warga bapak ini juga salah satu lembaga pendidikan ini indah dan nyaman dilihat orang lain," kata Djoni.

Kerjasama antara Pemkot Tangerang Selatan dan Pusdiklantas telah dimulai sejak tahun 2018 dan hubungan ini disempurnakan dengan pemberian hibah dari institusi Polri kepada Pemkot Tangsel.

Pemberian hibah ini juga komitmen dan kontribusi nyata dari Kepolisian Republik Indonesia bagi pembangunan kota Tangerang Selatan.rajamedia

Komentar: