Gandeng Kejati, Gubernur Banten: Pembangunan Harus Maju, Bersih, dan Bebas Korupsi!

RMBANTEN.COM - Serang, Raja Media – Gubernur Banten Andra Soni makin tancap gas membangun Banten. Senin (3/3), ia menyambangi Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten untuk memperkuat sinergi dalam pengawasan pembangunan di provinsi yang dipimpinnya.
Andra menegaskan, peran Kejati sangat penting dalam memastikan pembangunan berjalan lancar, bebas penyimpangan, dan sesuai aturan.
"Kejati Banten punya peran strategis dalam mengawal program pembangunan. Mereka memberikan panduan, penerangan hukum, serta pengawasan terhadap seluruh proyek yang berjalan," ujar Andra.
Dengan sinergi yang kuat, ia yakin pembangunan di Banten bisa semakin baik dan jauh dari praktik korupsi.
Bukan Hal Baru, Dulu DPRD Sekarang Pemprov
Bagi Andra, kolaborasi dengan Kejati bukanlah hal baru. Saat masih menjabat sebagai Ketua DPRD Banten, ia pernah menggandeng Kejati untuk memberikan penerangan hukum dan pengawasan terhadap kebijakan legislatif.
"Dulu saat di DPRD, kami sudah menginisiasi MoU dengan Kejati. Sekarang, sebagai Gubernur, saya ingin sinergitas ini terus berjalan agar pelayanan kepada masyarakat semakin optimal," tegasnya.
Ia berharap, dengan adanya kerja sama yang erat antara Pemprov dan Kejati, pembangunan di Banten bisa semakin maju, merata, dan tentu saja bebas korupsi.
Kejati: Kami Mitra, Bukan Atasan-Bawahan
Kepala Kejati Banten, Siswanto, menyambut baik kunjungan Gubernur Andra. Ia menegaskan bahwa Kejati siap bersinergi dengan Pemprov demi keberlanjutan pembangunan di Banten.
"Dalam pengawasan, kami tidak memposisikan diri sebagai atasan dan bawahan. Kami ini mitra dalam memastikan pembangunan berjalan dengan baik," jelas Siswanto.
Dengan sinergi yang semakin erat, diharapkan pembangunan di Banten bisa berjalan tanpa hambatan dan semakin memberikan manfaat bagi masyarakat.
Banten bersih, Banten maju!
Kaamanan | 1 hari yang lalu
Kaamanan | 1 hari yang lalu
Warta Banten | 2 hari yang lalu
Hukum | 6 hari yang lalu
Kaamanan | 1 hari yang lalu
Nagara | 2 hari yang lalu
Warta Banten | 17 jam yang lalu
Pendidikan | 2 hari yang lalu
Hukum | 23 jam yang lalu