Bupati Maesyal Ajak PGRI Gaskeun Pendidikan Bermutu di Kabupaten Tangerang

RMBANTEN.COM - Raja Media, Tangerang – Bupati Tangerang Moch. Maesyal Rasyid kembali menggeber semangat pendidikan di wilayahnya.
Kali ini, giliran Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Tangerang yang diajak gas bareng demi mewujudkan pendidikan berkualitas sesuai misi besar dalam RPJMD 2025-2029.
“PGRI ini mitra strategis Pemkab. Kalau mau SDM unggul, ya gurunya dulu harus kuat. Kalau sudah kompak, saya yakin pendidikan kita bakal naik kelas,” ujar Maesyal Rasyid di acara Pemilihan Pengurus PGRI sekaligus Halal Bihalal di Hotel Istana Nelayan, Kota Tangerang, Sabtu (12/4).
Maesyal tak mau setengah-setengah. Dia mendorong proses pemilihan kepengurusan PGRI berjalan jujur, adil, dan demokratis.
“Yang terpilih nanti, jangan leha-leha. Harus siap kerja keras dan mampu menjadikan PGRI sebagai organisasi profesi yang solid, inovatif, dan adaptif,” sentilnya.
Pesan untuk Guru: Jangan Loyo, Jangan Ketinggalan Zaman!
Mantan Sekda ini juga menyinggung dedikasi luar biasa para guru selama pandemi Covid-19. Ia menilai PGRI sudah teruji dan layak mendapat apresiasi setinggi-tingginya.
“PGRI ini sudah teruji. Saat badai Covid datang, mereka tetap ngajar, tetap semangat, demi anak-anak kita. Saya ucapkan terima kasih, dan mohon maaf lahir batin,” ucapnya.
Maesyal berharap, halal bihalal dan pemilihan pengurus ini bukan sekadar acara seremonial. Tapi jadi momentum menyatukan kembali semangat, memantapkan langkah, dan memperkuat barisan dalam perjuangan mendidik generasi emas Kabupaten Tangerang.
“Yang penting sekarang: kompak, kerja keras, dan siap adaptasi! Pendidikan kita harus maju, demi Tangerang, demi Indonesia!” tutupnya mantap.
Warta Banten 5 hari yang lalu

Hukum | 5 hari yang lalu
Mancanagara | 4 hari yang lalu
Warta Banten | 4 hari yang lalu
Warta Banten | 3 hari yang lalu
Gaya Hirup | 2 hari yang lalu
Hukum | 3 hari yang lalu
Warta Banten | 5 hari yang lalu
Mancanagara | 3 hari yang lalu
Nagara | 5 hari yang lalu