Pj Gubernur Banten: Teknologi Tepat Guna Berdayakan Masyarakat
RMBanten.com - Tangsel - Gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) XVII Tingkat Provinsi Banten 2023 yang dilaksanakan di Institut Teknologi Indonesia, Kota Tangerang Selatan dibuka Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar, Selasa (9/5).
Menurut Al Muktabar, salah satu langkah dalam memberdayakan masyarakat adalah menggiatkan teknologi tepat guna.
"Teknologi tepat guna adalah jawaban yang dirancang implementatif untuk digunakan masyarakat,"ujar Al Muktabar.
Dijelaskan Al Muktabar, teknologi tepat guna tidak hanya untuk menjawab kebutuhan masyarakat tapi juga menyesuaikan perkembangan teknologi. Teknologi tepat guna untuk memberdayakan masyarakat. Teknologi tepat guna dalam rangka menambah nilai ekonomi untuk mendorong Usaha Mikro Kecil dan Menengah.
"Melalui Gelar Teknologi Tepat Guna, secara berjenjang, untuk kita menggunakan serta menginovasi Teknologi Tepat Guna," ujarnya.
"Terima kasih kepada para inovator atas penggiatan - penggiatan yang dilakukan. Teknologi tepat guna untuk menjawab kebutuhan masyarakat secara mudah dan murah," sambung Al Muktabar.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa Provinsi Banten Usman Asshidiqi Qohara dalam laporannya mengatakan, gelar teknologi tepat guna untuk menyebarluaskan teknologi tepat guna, memperkenalkan jenis teknologi tepat guna kepada masyarakat, serta sebagai salah satu persiapan untuk menjaring peserta Gelar TTG tingkat Nasional dari Provinsi Banten.
Sebagai informasi, terdapat 3 kategori yang dilombakan. Yaitu kategori Inovasi TTG, TTG Unggulan, dan Posyantek yang berprestasi. Masing-masing kategori, juara pertamanya akan dilombakan ke tingkat Nasional di Provinsi Lampung.
Parlemen 6 hari yang lalu
Politik | 4 hari yang lalu
Hukum | 6 hari yang lalu
Keamanan | 3 hari yang lalu
Ekbis | 6 hari yang lalu
Hukum | 5 hari yang lalu
Parlemen | 5 hari yang lalu
Nasional | 5 hari yang lalu
Keamanan | 4 hari yang lalu
Politik | 6 hari yang lalu