Kota Tangerang Bikin Heboh! Parade APEKSI 2025 Jadi Panggung Budaya Daerah

RMBANTEN.COM - Surabaya, Budaya – Kota Tangerang unjuk gigi! Dalam gelaran Parade Karnaval Budaya yang jadi rangkaian Musyawarah Nasional (Munas) VII APEKSI 2025, penampilan kontingen Pemerintah Kota Tangerang sukses membius ribuan pasang mata di sepanjang Jalan Tunjungan menuju Balai Pemuda, Surabaya.
Dari deretan peserta yang tampil, kontingen Tangerang tampil berbeda. Mulai dari Kang Nong Kota Tangerang, tarian topeng, barongsai, beksi, kasidah, hingga penari kostum tradisional yang dikawal langsung oleh para Kepala OPD, Camat, hingga Lurah, berhasil menyita perhatian pengunjung maupun kepala daerah se-Indonesia.
“Semua mata tertuju ke Tangerang. Kita tampil totalitas, budaya jadi panggung kita!” ujar Wali Kota Tangerang, Sachrudin, bangga, dikutip Senin (11/5/2025).
Tari Topeng Jadi Bintang Panggung Akulturasi Budaya
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Tangerang, Boyke Urif Hermawan, menambahkan, parade Kota Tangerang menempati urutan ke-25 dari total 93 kontingen, namun tetap mencuri perhatian.
Salah satu yang menonjol adalah tari topeng, simbol akulturasi dan kekayaan budaya multietnis Tangerang.
“Persiapannya hanya dua minggu, tapi hasilnya luar biasa. Ini bukti bahwa kolaborasi, semangat, dan cinta budaya mampu tampil memukau,” kata Boyke.
Ia berharap, momentum ini bisa memperluas pengenalan budaya Kota Tangerang ke seluruh nusantara, sekaligus menegaskan bahwa Tangerang adalah rumah beragam budaya yang hidup dan lestari.
“Kami ingin budaya Kota Tangerang tidak hanya dikenal, tapi juga dicintai dan dijaga bersama,” tutup Boyke.
APEKSI 2025 bukan hanya forum kepala daerah. Ini panggung persaudaraan, unjuk budaya, dan semangat menjaga warisan leluhur. Dan Kota Tangerang, tampil penuh warna!
Nagara 6 hari yang lalu

Warta Banten | 6 hari yang lalu
Warta Banten | 6 hari yang lalu
Kaamanan | 3 hari yang lalu
Ékobis | 3 hari yang lalu
Peristiwa | 3 hari yang lalu
Pendidikan | 4 hari yang lalu
Warta Banten | 5 hari yang lalu
Pulitik Jero | 5 hari yang lalu
Pulitik Jero | 6 hari yang lalu