Hujan Lebat Sejak Subuh Rendam Kota Tangerang, 12 Titik Banjir Ditangani
RMBANTEN.COM - Kota Tangerang – Hujan lebat disertai angin kencang yang mengguyur sebagian besar wilayah Kota Tangerang dan Jabodetabek sejak Kamis (22/1/2026) dini hari memicu banjir dan genangan di sejumlah titik.
Cuaca ekstrem yang berlangsung cukup panjang sejak sekitar pukul 05.20 WIB itu berdampak pada jalan, fasilitas umum, hingga permukiman warga.
Pemerintah Kota Tangerang melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) langsung mengerahkan petugas gabungan untuk melakukan penanganan di lapangan.
12 Titik di Lima Kecamatan
Kepala Pelaksana BPBD Kota Tangerang Mahdiar menyampaikan, berdasarkan data sementara hingga pukul 12.30 WIB, tercatat 12 titik banjir dan genangan yang tersebar di lima kecamatan, yakni Benda, Cibodas, Jatiuwung, Periuk, dan Karang Tengah.
“Sejak dini hari petugas gabungan langsung diterjunkan ke lapangan untuk melakukan monitoring dan penanganan di titik-titik genangan dan banjir,” ungkap Mahdiar mengutip laman Pemkot Tangerang.
Keselamatan Warga Jadi Prioritas
Mahdiar menegaskan, keselamatan warga menjadi prioritas utama dalam setiap penanganan bencana hidrometeorologi. Selain itu, BPBD juga berupaya menjaga agar aktivitas masyarakat dan akses jalan tetap dapat dilalui.
“Prioritas kami adalah keselamatan warga serta memastikan akses jalan tetap berfungsi. Di beberapa titik juga dilakukan pengurasan genangan,” tambahnya.
Benda Tertinggi, Air Capai 80 Sentimeter
BPBD mencatat, genangan tertinggi terjadi di Jalan Atang Sanjaya RT 001/RW 06, Kecamatan Benda, dengan ketinggian air mencapai sekitar 80 sentimeter. Kondisi ini berdampak langsung pada badan jalan, fasilitas umum, dan permukiman warga.
Sementara itu, genangan juga terpantau:
- Di bawah Flyover Taman Cibodas dan Jalan Darmawangsa (Kecamatan Cibodas)
- Sejumlah ruas jalan di Kecamatan Jatiuwung dan Periuk
- Wilayah Karang Mulya, Kecamatan Karang Tengah, yang turut berdampak pada jalan dan permukiman.
Debit Sungai Masih Naik
Berdasarkan pantauan tinggi muka air (TMA) melalui CCTV, debit air di sejumlah kali dan sungai di Kota Tangerang masih menunjukkan tren peningkatan.
Mahdiar menegaskan, kondisi tersebut perlu diwaspadai mengingat potensi hujan masih tinggi.
“BMKG telah mengeluarkan peringatan dini potensi hujan lebat hingga sangat lebat dengan status siaga, termasuk untuk wilayah Kota Tangerang, dan diperkirakan masih berpotensi terjadi hingga malam hari,” tegasnya.
Imbauan dan Layanan Darurat
BPBD Kota Tangerang mengimbau masyarakat untuk tetap waspada, memantau perkembangan cuaca, serta segera melaporkan kondisi darurat.
Warga dapat menghubungi Emergency Call Center 112 atau Hotline BPBD Kota Tangerang 24 jam di (021) 5582144 untuk mendapatkan bantuan cepat.![]()
Peristiwa 6 hari yang lalu
Warta Banten | 4 hari yang lalu
Patandang | 4 hari yang lalu
Peristiwa | 4 hari yang lalu
Warta Banten | 2 hari yang lalu
Nagara | 6 hari yang lalu
Parlemen | 5 hari yang lalu
Warta Banten | 2 hari yang lalu
Parlemen | 5 hari yang lalu
Ékobis | 3 hari yang lalu
