Banten

Politik

Parlemen

Hukum

Ekbis

Peristiwa

Keamanan

Nasional

Olahraga

Dunia

Opini

Galeri

Gaya Hidup

Budaya

Pendidikan

Kesehatan

Calon Dewan

Info haji

Indeks

Caleg Gagal Terpilih Putus Akses Air Bersih! Pemkot Cilegon Turun Tangan Bantu Warga

Laporan: Raja Media Network
Jumat, 15 Maret 2024 | 07:35 WIB
Walikota Cilegon Helldy Agustian turun tangan bantu warga yang akses air bersih di putus Caleg yang gagal terpilih di Desa Cisuruh. (TangkapanLayarMetroTV)
Walikota Cilegon Helldy Agustian turun tangan bantu warga yang akses air bersih di putus Caleg yang gagal terpilih di Desa Cisuruh. (TangkapanLayarMetroTV)

RMBANTEN.COM - Cilegon - Imbas tidak terpilihnya seorang calon anggota dewan di Kota Cilegon menyebabkan diputusnya akses air bersih di Kampung Cisuruh, Cilegon, Banten.

Atas kejadian itu, Pemerintah Kota Cilegon turun tangan memberikan bantuan air bersih kepada warga.

Melansir laman metrotvnews, seorang caleg diketahui memutus akses air bersih untuk warga di Kampung Cisuruh setelah gagal terpilih ke DPRD Kota Cilegon.

Akibat perbuatannya, warga terpaksa berjalan kaki sejauh 2 kilometer untuk mendapatkan air bersih.

Warga mengaku terpaksa untuk mencari air bersih hingga ke pelosok daerah. Sebab, caleg tersebut menghentikan aliran sumur bor miliknya ke rumah-rumah warga.

Sang Caleg diduga tidak sanggup menanggung subsidi biaya listrik.

Pemerintah Kota Cilegon kemudian mengambil alih dan memberikan bantuan air bersih untuk warga. Rencananya, bantuan ini akan terus diberikan hingga warga membuat sumur bor agar tidak kesulitan mengakses air bersih.

Walikota Cilegon Helldy Agustian mengatakan, pihaknya telah mendengar informasi soal akses air bersih yang diputus. Pemkot Cilegon pun mengambil langkah sementara dengan menyalurkan bantuan berupa tangki.

“Datang ke sini tentunya ingin mengetahui ceritanya secara langsung terlebih dahulu sebelum melakukan tindakan. (Bantuan) sementara yaitu berupa tangki, baik yang seterusnya akan dibuatkan air, di mana nanti bisa langsung disalurkan ke Kampung Cisuruh ini,” ujar Helldy.rajamedia

Komentar: