Mayora Ekspor Produk Makanan ke 15 Negara, Al Muktabar Minta Rangkum UMKM di Banten
RMBANTEN.COM - Tangerang, Cikupa - Menteri Perdagangan Republik Indonesia (Mendag RI) Budi Santoso melakukan Pelepasan Kontainer Ekspor Produk Mayora Group ke-400.000 dengan tujuan 15 negara dengan nilai ekspor mencapai US$ 1 juta atau setara dengan Rp15,7 miliar di Cikupa, Kabupaten Tangerang, Selasa (5/11).
Hadir dalam pelepasan ekspor Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar.
Menteri Perdagangan Budi Santoso menyampaikan pertumbuhan ekspor untuk produk makanan dan minuman sejak 2019-2023 sekitar 6,8 persen. Sedangkan pada tahun 2024 pada periode Januari-Agustus tumbuh sebesar 6,4 persen.
"Sementara permintaan dunia rata-rata mencapai 7,7 persen, jadi pasar kita cukup besar," ujarnya.
Menurut Budi dalam meningkatkan ekspor di pasar dunia dibutuhkannya daya saing yang tinggi. Sehingga mampu bersaing dengan produk asing yang lebih bagus dan lebih murah.
"Kita punya 3 program kedepannya, pertama itu pengamanan pasar dalam negeri dengan meningkatkan daya saing, kedua perluasan pasar ekspor serta ketiga program UMKM bisa ekspor, jadi UMKM harus berani inovasi dan beradaptasi untuk ekspor," katanya.
Budi juga menyampaikan untuk menjadi negara maju diantaranya membutuhkan rasio kewirausahaan mencapai 10-12 persen.
Sehingga diharapkan para pengusaha dapat melibatkan UMKM sebagai mitra strategis untuk bangkit bersama dan menguasai pasar.
"Mari kita bersama-sama memberikan kontribusi untuk mencapai tujuan negara maju di tahun 2045," ujarnya.
Rangkul UMKM Banten
Sementara Pj Gubernur Banten Al Muktabar berterima kasih kepada Mayora Group atas segenap dedikasi kerjanya khususnya di bidang pangan dan minuman, dan melepas ekspor untuk ke 400.000 kontainer dengan tujuan 15 negara.
Al Muktabar berharap, Mayora Group dapat melibatkan pelaku UMKM yang ada di Provinsi Banten untuk menjadi mitra. Banyak potensi-potensi UMKM yang dapat dikembangkan.
"Seperti untuk produksi kopi, di Provinsi Banten banyak pelaku usaha kopi. Diharapkan itu dapat di akses ke Mayora Group," katanya.
"Kita juga mendorong agar UMKM untuk menjadi partnership Mayora Group dan mudah-mudahan ikhtiar itu, bagian upaya kita untuk memajukan perekonomian di Provinsi Banten dan meningkatkan daya beli serta berbagai pertumbuhannya," sambungnya.
Al Muktabar juga menyampaikan terima kasih kepada Mayora Group yang menempatkan Provinsi Banten sebagai tempat agenda kerjanya.
"Pemprov Banten terus berupaya memberikan layanan yang terbaik sesuai dengan kewenangannya," imbuhnya.
Sedangkan Direktur Utama Mayora Group, Andre Sukendra Atmadja mengatakan, pelepasan ekspor kali ini mengingatkan dirinya pada saat Presiden ke-7 Joko Widodo yang melepas ekspor kontainer Mayora Group yang ke-200.000 dengan tujuan negara Filipina.
"Saat itu Pak Jokowi berpesan kepada saya jangan hanya (ekspor) ke Filipina saja, tapi dikembangkan ke negara lain. Sejak saat itu kita terus berusaha mengembangkan ekspor kita dan pada tahun 2024 kita telah membuka 12 negara baru untuk tujuan ekspor, Mayora sudah ekspor lebih ke 103 negara," katanya.
Ia juga menyebutkan produk yang diekspor termasuk kopi, cokelat, dan makanan ringan, yang populer di berbagai pasar internasional.
Ekspor kali ini mencakup 15 negara tujuan, antara lain Palestina, Arab Saudi, UAE, Mesir, Afrika Selatan, Thailand, Malaysia, Bangladesh, dan Australia.
Sumber: bantenprov.go.id
Banten | 4 hari yang lalu
Parlemen | 4 hari yang lalu
Parlemen | 4 hari yang lalu
Keamanan | 6 hari yang lalu
Keamanan | 5 hari yang lalu
Keamanan | 2 hari yang lalu
Nasional | 5 hari yang lalu
Hukum | 4 hari yang lalu
Banten | 6 hari yang lalu