Jangan Kaya Di Warkop! Pengamat Sarankan Paslon Airin Vs Dimyati Kupas Visi Misi di Debat Kedua
RMBANTEN.COM - Tangerang - Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Banten disarankan untuk dapat mengeksplorasi visi misi, dalam debat kedua.
Pernyataan itu disampaikan pengamat politik sekaligus Direktur Eksekutif Kajian Politik Nasional (KPN) Adib Miftahul, Senin (4/11).
Menurut Adib, dalam debat pertama baik pasangan nomor urut 01, Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi dan nomor urut 02, Andra Soni-Dimyati Natakusumah terlihat masih canggung dan cenderung menyerang personal.
Direktur Eksekutif Kajian Politik Nasional (KPN) Adib Miftahul--
"Harusnya lebih mengelaborasi visi misi gagasannya melalui debat itu, bukan seperti kemarin cenderung menyerang pribadi. Kalau debat isinya begitu saja, saya saranin ngobrol di warung kopi," ujar Adib.
Dikatakan Adib, mengekplorasi visi-misi dalam debat sangat penting bagi publik. Sebab publik dapat menilai sejauh mana calon tersebut memiliki kapasitas menjadi pemimpin.
"Kalangan rasional terutama gen Z dan milenial ituingin paham, mereka bayar pajak buat apa? sejauh mana (Paslon) menjadi problem solver terhadap pokok-pokok permasalahan yang ada di Banten," ujar Adib.
Pada debat kedua yang akan digelar di Hotel Bidakara Jakarta, kata Adib akan menentukan siapa yang berpeluang menang di Pilkada Bante
"Sapa yang memiliki peluang besar menang bakal terlihat di debat kedua jika mereka mengeksplorasi visi-misinya," tutup Adib.
Sementara, Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banten, Aas Satibi mengaku membatasi tim sukses (Timses) masing-masing pasangan calon, baik nomor urut 1 Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi maupun Andra Soni-Dimyati Natakusumah.
Hukum 6 hari yang lalu
Politik | 4 hari yang lalu
Banten | 6 hari yang lalu
Hukum | 6 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Politik | 1 hari yang lalu
Politik | 5 hari yang lalu
Hukum | 3 hari yang lalu
Politik | 4 hari yang lalu
Politik | 4 hari yang lalu