Banten

Politik

Parlemen

Hukum

Ekbis

Peristiwa

Keamanan

Nasional

Olahraga

Dunia

Opini

Galeri

Gaya Hidup

Budaya

Pendidikan

Kesehatan

Calon Dewan

Info haji

Indeks

Didukung Projo, Airin Dapat Kekuatan Jokowi dan Prabowo-Gibran di Pilkada Banten

Laporan: Raja Media Network
Sabtu, 01 Juni 2024 | 13:20 WIB
Bacagub Banten Airin Rachmi Diany mendpt dukungan Projo di Pilgub Banten. (Foto: AMR/RMB)
Bacagub Banten Airin Rachmi Diany mendpt dukungan Projo di Pilgub Banten. (Foto: AMR/RMB)

RMBANTEN.COM - Pilgub, Jakarta - Bakal calon gubernur Banten Airin Rachmi Diany mendapatkan kekuatan besar untuk maju pada Pilkada serentak tahun 2024.

Terbaru kekuatan tersebut berasal dari dukungan Dewan Pimpinan Pusat Pro Jokowi (DPP Projo), yang saat pemilihan presiden (pilpres) menjadi organ taktis pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Pernyataan dukungan disampaikan dalam konferensi pers di kantor DPP Projo, Jakarta Selatan, Jumat (31/5/).

Selain Airin, Projo juga memberikan dukungan kepada Ridwal Kamil di Pilkada Jawa Barat, Bobby Nasution di Sumatera Utara, dan Khofifah Indar Parawansah di Jawa Timur.

Dukungan tersebut diklaim sudah terkomunikasi dengan Joko Widodo (Jokowi) dan Prabowo-Gibran.

Kemudian akan dikomunikasikan setelah DPP Projo menyerahkan rekomendasi dukungan secara resmi.

“Dalam kesempatan ini, DPP Projo ingin menyampaikan, beberapa calon kepala daerah yang sudah pasti didukung oleh DPP Projo. Antara lain, Airin Rachmi Diany, calon gubernur Banten,” kata Ketua Desk Pilkada DPP Projo, Roy Septa Abimanyu kepada para wartawan. Ia kemudian menyebut juga Ridwan Kamil, Bobby, dan Khofifah.

Roy menyatakan, Projo membentuk desk pilkada untuk menggerakkan seluruh kemampuan organisasi dalam rangka memenangkan calon kepala daerah yang didukung.

Kemudian mengaktifkan kembali Posko Rakyat di daerah yang pernah aktif saat pilpres.

“Serta menggerakan kader untuk berjuang maksimal baik di darat maupun media sosial,” tegasnya.

Bendahara DPP Projo Panel Barus menambahkan, Pilkada serentak adalah distribusi kekuasan yang akan melahirkan pemimpin-pemimpin di daerah. Ada 37 provinsi dan 508 kabupaten/kota yang akan melaksanakan pilkada serentak.

“Kita ingin pastikan, melalui pilkada serentak, masyarakat di daerah bisa memiliki pemimpin-pemimpin yang pro rakyat, itu penting. Juga yang penting buat kami, pemimpin di daerah, kepala daerah nanti, itu harapan kami bisa sejalan dengan pemerintahan Pak Prabowo dan Mas Gibran,” ujarnya.

Sekretaris Jenderal DPP Projo, Handoko menyatakan, pihaknya akan melakukan langkah-langkah dalam mempersiapkan kemenangan calon yang didukung.

"Karena kami DPP Projo dan seluruh jajaran itu akan memberikan kontribusi, akan melakukan upaya-upaya bersama rakyat dalam rangka untuk melahirkan kepala daerah-kepala daerah yang sesuai dengan slogan kami, dengan motto kami yaitu setia di garis rakyat," pungkasnya.rajamedia

Komentar: