Banten

Parlemen

Politik

Hukum

Ekbis

Peristiwa

Olahraga

Calon Dewan

Nasional

Dunia

Gaya Hidup

Opini

Taklukan Chelsea 0-1, Arsenal Kudeta City Di Puncak Liga Inggris

Laporan: RMN
Minggu, 06 November 2022 | 21:27 WIB
Kesebelasan Arsenal meayakan kemenangan atas tim tuan rumah Chelsea/Twitter @arsenal
Kesebelasan Arsenal meayakan kemenangan atas tim tuan rumah Chelsea/Twitter @arsenal

RMBanten.com, Liga Inggris - Derby super big match antara Chelsea Vs Arsenal di Stamford Bridge berakhir dengan kemenangan untuk tim tamu The Gunners.

Tim asuhan Mikel Arteta itu sukses mengalahkan tuan rumah the Blues dengan skor 1-0.

Arsenal pun kembali memuncaki klasemen Liga Inggris.

Derby London Chelsea vs Arsenal Di Stamford Bridge, Minggu (6/11) malam WIB, memanaskan rangkaian pertandingan Liga Inggris Premier League pada pekan ini.

Arsenal menjaga tren positif kemenangan di liga Inggris The Gunners  dan berusaha terus dipuncak  menjaga persaingan dengan Manchester City di puncak klasemen.

Sedangkan the Blues berupaya masuk lagi ke empat besar.

Babak pertama, kedua tim berimbang 0-0 di babak pertama, tim tamu Arsenal relatif lebih dominan.

Babak kedua, tepatnya di menit ke-63, Arsenal akhirnya berhasil memecah kebuntuan.

Menit 63: Arsenal mendapat gol lewat Gabriel. Gol ini bermula dari umpan silang Bukayo Saka dan diteruskan Gabrierl menjadi gol dengan tendangan dari jarak dekat.

Statistik Pertandingan

Arsenal tampil dominan. Mereka unggul dalam penguasaan bola, mencapai 56 persen. Tim asuhan Mikel Arteta itu juga melakukan lebih banyak upaya tembakan ke gawang lawan (14 berbanding 5), termasuk tembakan yang terarah (2 berbanding 1).

Susunan Pemain

Chelsea (4-2-3-1):  Mendy; Azpilicueta, Chalobah, Thiago, Cucurella; Loftus-Cheek, Jorginho; Sterling, Havertz, Mount; Aubameyang.
Cadangan: Bettinelli, Koulibaly, Gallagher, Hall, Kovacic, Zakaria, Pulisic, Ziyech, Broja.

Arsenal (4-1-4-1): Ramsdale; White, Saliba, Gabriel, Zinchenko; Partey; Saka, Odegaard, Xhaka, Martinelli; Jesus.
Cadangan: Turner, Tierney, Holding, Cedric, Lokonga, Elneny, Vieira, Nelson, Nketiah.

Klasemen

Hasil itu membuat Arsenal menggeser Manchester City dari puncak klasemen Liga Inggris untuk sementara.

Arsenal kini mengoleksi 34 poin dari 13 laga. Unggul dua angka dari Man City yang juga sudah memainkan 13 pertandingan.

Chelsea gagal menang untuk keempat kalinya secara beruntun. Tim asuhan Graham Potter ini menduduki klasemen ketujuh dengan nilai 21.rajamedia

Komentar: